Meningkatkan Keamanan dan Kestabilan Website dengan Managed VPS

Aman dan Stabil dengan Managed VPS

Halo teman-teman! Sudah tahu belum bahwa Managed VPS sangat penting untuk menjaga keamanan dan kinerja website kamu? Kamu mungkin bertanya-tanya, apa itu Managed VPS dan bagaimana hal itu dapat membantu bisnis kamu? Tenang saja, karena di artikel ini, aku akan membahas tentang Managed VPS dan mengapa kamu harus mempertimbangkannya.

Mengapa Managed VPS Penting untuk Pertumbuhan Bisnis Kamu?

Pertama-tama, kamu harus memahami apa itu Managed VPS. Singkatnya, Managed VPS adalah layanan di mana server virtual di-hosting dikelola oleh pihak lain sehingga membuat kamu tidak perlu repot-repot untuk mengecek server untuk memastikan keamanan dan performa website di dalamnya. Jadi, ketika kamu menggunakan Managed VPS, kamu mendapatkan server virtual yang sepenuhnya dikelola dan dijaga oleh penyedia hosting / server seperti kami, sehingga kamu dapat fokus pada bisnis kamu tanpa khawatir tentang pengaturan teknis.

Hal ini sangat penting untuk bisnis kamu, terutama jika kamu tidak memiliki keahlian teknis yang cukup untuk mengelola server sendiri. Managed VPS membantu kamu menghemat waktu dan usaha dalam mengelola server, sehingga kamu dapat fokus pada pengembangan bisnis kamu.

Apabila sudah terlanjur menyewa server sendiri yang mengharuskan kamu managed / mengelola servernya sendiri, maka hal yang perlu dilakukan adalah mempelajari tentang server tersebut. Biasanya kamu perlu belajar tentang Linux System Administrator dan mempelajari panel yang terinstall di dalam website. Apabila kamu tidak ingin repot, kamu bisa gunakan Jasa Managed VPS di layanan kami.

Selain itu, Jasa Managed VPS juga membantu kamu meningkatkan keamanan website. Layanan atau jasa pengelolaan VPS seharusnya menyediakan firewall, sistem deteksi intrusi, dan perlindungan malware, sehingga kamu tidak perlu khawatir tentang serangan keamanan atau virus yang dapat merusak website kamu.

VPS Biasa VS Managed VPS: Mana yang Lebih Baik untuk Bisnis Kamu?

VPS Biasa

VPS biasa atau unmanaged VPS, adalah layanan hosting di mana kamu membeli server virtual yang sepenuhnya dikelola oleh kamu. Kamu bertanggung jawab atas pengaturan dan konfigurasi server, seperti memasang software dan melakukan pembaruan sistem operasi. Jadi, jika kamu memiliki keahlian teknis yang cukup untuk mengelola server sendiri, VPS biasa mungkin menjadi pilihan yang baik untuk bisnis kamu.

Namun, jika kamu tidak memiliki keahlian teknis yang cukup, pengaturan dan konfigurasi VPS biasa dapat menjadi sangat rumit dan memakan waktu. Hal ini dapat mempengaruhi produktivitas bisnis kamu, karena kamu harus menghabiskan waktu dan usaha dalam mengelola server.

Managed VPS

Di sisi lain, Managed VPS terdiri dari layanan managed dan layanan virtual server itu sendiri. Dibandingkan dengan VPS biasa, perbedaannya ada di konfigurasinya. Managed VPS sangat ideal untuk bisnis yang ingin fokus pada pengembangan bisnis dan tidak ingin khawatir tentang pengaturan teknis.

Selain itu, Managed VPS juga biasanya juga menyediakan keamanan dan kinerja yang lebih baik dibandingkan dengan VPS biasa.

Namun, biaya terhadap layanan Managed VPS ini bisa dibilang cukup tinggi. Kemudian, kamu juga tidak memiliki akses penuh terhadap server.

Mana yang Lebih Baik untuk Bisnis Kamu?

Pilihan terbaik tergantung pada kebutuhan dan keahlian teknis bisnis kamu. Jika kamu memiliki keahlian teknis yang cukup untuk mengelola server sendiri, VPS biasa mungkin menjadi pilihan yang tepat untuk kamu. Namun, jika kamu ingin fokus pada pengembangan bisnis kamu dan tidak ingin khawatir tentang pengaturan teknis, Managed VPS mungkin menjadi pilihan yang lebih baik.

Lantas, apakah ada pilihan lain?

Ya. Apabila kamu sebenarnya memiliki pengetahuan tentang server namun tidak memiliki waktu untuk mengelola-nya, maka pilihan terbaik adalah dengan menggunakan VPS Biasa + Jasa Managed VPS di layanan Domainmurah.co.id. Kamu cukup request saja apa yang perlu di managed oleh kami.

(Baca juga: 5 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Saat Membuat Website untuk Pebisnis Muslim)

Mempercepat Loading Website dengan Jasa Managed VPS

Bicara tentang kinerja website, Jasa Managed VPS dapat membantu kamu untuk meningkatkan kecepatan website. Hal ini dikarenakan penyedia layanan membuatkan konfigurasi dengan sistem operasi dan web server yang optimal. Konfigurasi yang dilakukan juga bisa disesuiakan dengan kebutuhan dan budget kamu.

Apabila kamu ingin membuat loading website makin cepat, kamu bisa request kepada penyedia layanan / jasa managed vps untuk diinstallkan sistem operasi terbaik untuk website, yakni CloudLinux OS. Kemudian, kamu juga bisa meminta untuk diinstallkan web server terbaik, yakni: LiteSpeed Web Server.

Adapun, apabila kamu menemukan layanan Jasa Managed VPS dengan teknologi seperti kami, sistem operasi seperti CentOs dan Ubuntu juga bisa dimaksimalkan dengan konfigurasi terbaik. Sehingga dapat menghasilkan performa yang membuat loading website kamu makin cepat.

Kamu juga bisa meminta untuk menggunakan web server yang free seperi Apache dan Nginx. Di tangan yang tepat, kedua web server ini bisa membuat website kamu lebih kencang dibandingkan dengan sebelumnya.

Beberapa hal yang perlu kamu perhatikan untuk mempecepat loading website di VPS, di antaranya:

  1. Teknologi Caching
  2. Penggunaan Content Delivery Network
  3. Pemilihan Server dan Konfigurasi yang Tepat
  4. Plugin, Apps dan Tools yang Efisien
  5. Penggunaan HTTPS dan SSL
  6. Dan lainnya.

Pastikan memberikan kebutuhan ini kepada penyedia layanan / Jasa Managed VPS yang kamu pilih. Adapun kamu tidak perlu bertanya-tanya lagi apa yang diperlukan untuk mempercepat loading website apabila memilih layanan kami.

Tidak perlu skill teknis, cukup gunakan layanan kami untuk Managed VPS Kamu

Jika kamu khawatir tentang pengaturan teknis yang terkait dengan Managed VPS, kamu tidak perlu khawatir. Kami memiliki tim ahli teknis dan profesional dengan pengalaman lebih dari 10 tahun yang akan membantu kamu dengan semua pengaturan teknis yang terkait dengan Managed VPS kamu.

Demikia artikel ini kami tulis. Semoga bermanfaat dan memberikan informasi yang cukup untuk membuat website kamu menjadi lebih optimal.

Jangan lupa dibagikan ke teman apabila bermanfaat.

Jazakumullahu khayran.

Tinggalkan komentar

PT Ruang Web Media Muslim

Hubungi Kami

Kompleks Ponpes Jamilurrahman, Bantul,
Daerah Istimewa Yogyakarta 55184

Media Sosial